2 Des 2016

Tutorial HTML : Cara Mengubah Warna Teks tanpa CSS

Mengubah / Memberi Warna Tulisan HTML

Untuk kali ini saya akan membagikan bagaimana caranya mengubah warna teks menggunakan HTML saja tanpa CSS kalian bisa menggunakan tag font <font> dengan menambah kan attribut color pada tag font, akan tetapi cara ini tidak saya rekomendasikan karena cara ini tidak mensupport untuk file HTML5, karena tag font ini <font> sudah kuno untuk digunakan di HTML5.

Akan tetapi jika anda memaksa untuk menggunakan di file HTML5 akan masih tetap bisa tampil di browser, akan tetapi tidak tervalidasi ketika anda sudah mulai hosting atau mempublikasikan file HTML tersebut.

Dan pada jaman sekarang kebanyakan orang mengubah warna teks tidak menggunakan bahasa HTML akan tetapi menggunakan bahasa CSS karena mendukung untuk file HTML5

Attribut color pada teks font bernilai nama warna yang telah disupport oleh browser anda, dan ada 140 nama warna yang telah disupport oleh browser modern seperti Chrome, Firefox, Edge. Selain menggunakan nama warna anda juga bisa menentukan warnanya dengan menggunakan nilai rgb atau hexnya

agar kalian lebih memahaminya coba perhatikan contoh dibawah ini :

Source Code :

<!DOCTYPE html>
<html>
  <head>
    <title>Mengubah Warna Tulisan menggunakan HTML</title>
  </head>
  <body>
    <h1>Contoh pemberian warna pada HTML</h1>
    <h4>Teks ini menggunakan colornames :
      <font color="red">Merah</font>
      <font color="green">Hijau</font>
      <font color="blue">Biru</font>
    </h4>
    <h4>Teks ini menggunakan RGB(0-255,0-255,0-255) :
      <font color="rgb(255, 0, 0)">Merah 255</font>
      <font color="rgb(0,255,0)">Hijau 255</font>
      <font color="rgb(0,0,255)">Biru 255</font>
    </h4>
    <h4>Teks ini menggunakan HEXADECIMAL :
      <font color="#FF0000">Merah 255</font>
      <font color="#00FF00">Hijau 255</font>
      <font color="#0000FF">Biru 255</font>
    </h4>
  </body>
</html>

Output :

Output Ubah Warna Tulisan HTML

PENJELASAN :

Dari Contoh di atas kita bisa lihat outputnya bahwa teks akan berubah menjadi warna sesuai warna yang telah di tentukan akan tetapi jika kita menggunakan color name akan berbeda warna ketika kita menggunakan hexadecimal dan rgb
karena color name merupakan warna yang memiliki nilai hexadecimal tertentu sedangkan pada rgb warnanya tidak sesuai dan hal itu yang membuat tag font tidak digunakan lagi karena telah usang

PENUTUP

Dari tutorial di atas kita dapat menyimpulkan bahwa sebaiknya tidak menggunakan tag font untuk mengubah warna dan lebih baik menggunakan CSS untuk mengubah warna. Tapi saya membuat Tutorial ini agar kalian mengerti bagaimana mengubah warna teks dengan menggunakan HTML saja tanpa menggunakan CSS karena sebelum kalian mengenal CSS kalian harus mengenal terlebih dahulu HTML, karena HTML merupakan sebuah Bahasa untuk menampilkan sebuah konten pada sebuah Halaman Web.

Sedangkan CSS dan JavaScript hanya untuk memperindah tampilan dari suatu konten HTML, dan jika di analogikan HTML adalah sebuah Rumah, sedangkan CSS adalah cat dan aksesoris yang berada di dalam rumah, dan JavaScript adalah sebagai Lukisan pada sebuah rumah yang membuat rumah anda lebih cantik.

Sekian Tutorial yang dapat saya buat saya berharapa kalian dapat memahaminya dengan baik. dan Jangan Lupa Bookmark jika anda menyukai tutorial yang saya buat.

6 komentar


EmoticonEmoticon